Tim Soul Army Sipondra Juara 3 Kategori Balsa Bridge Challenge 2020 Universitas Muhammadiyah Surakarta
Terms Of References National Balsa Bridge Challenge 2020 Keluarga Mahasiswa Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Surakarta menyelenggarakan National Balsa Bridge Challenge 2020 dengan tema “Be Creative Build A Strong And Efficient Bridge".
Salah satu kategori perlombaan adalah Balsa Bridge Challenge. Dalam Tahap Pengujian Jembatan, Peserta melakukan cek dimensi jembatan yang hanya diberikan waktu maksimal 5 menit. Bahan yang digunakan kayu balsa berukuran 3x3x1000 mm dan lem. Dimensi meliputi: Panjang Jembatan (cm), Lebar Jembatan (cm), Tinggi jembatan (cm), Berat Jembatan (gram). Model jembatan (dimensi, bentuk, dan berat jembatan) harus sesuai dengan proposal yang sudah dibuat saat eliminasi. Peserta menggunakan alat cek dimensi pribadi. Peserta melakukan pengujian dengan durasi maksimal 10 menit, meliputi Perletakan pengujian jembatan berada ditengah (as jembatan) menggunakan plat besi oleh peserta. dan Pengujian jembatan menggunakan agregat kering dengan cara dituang kedalam tong.
Selamat kepada Tim Soul Army Sipondra, Teknik Sipil Politeknik Negeri Semarang yang telah meraih Juara 3 Kategori Jembatan Balsa dalam Balsa Bridge Challenge 2020 Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Tim Soul Army Sipondra
1. Atha Arkan Dia (KG-3B)
2. Fajar Choirunnisa (KG-2B).
Semangat mengharumkan nama almamater kebanggaan, Teknik Sipil Polines