Visitasi Akreditasi BAN PT Program Studi Konstruksi Gedung
Tim asesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) melakukan visitasi ke Politeknik Negeri Semarang dalam rangka pelaksanaan asesmen lapangan Program Studi Konstruksi gedung Jurusan Teknik Sipil. Kehadiran tim dari BAN-PT ini merupakan tindak lanjut pengajuan borang Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi (AIPT) kampus setempat yang telah diajukan beberapa waktu lalu.
Pada hari Senin, tanggal 27 Agustus 2018, Tim Asesor dari BAN-PT tiba di kampus Politeknik Negeri Semarang. Tim Asesor yang terdiri dari Drs. Mulyadi Yuswandono, Dipl, Ing., M.T. (Politeknik Negeri Bandung) dan Dr. Ir. Taufiq Saidi, M.Eng. (Universitas Syiah Kuala).
Tim Asesor sampai di Gedung SC 1 Ruang Tele pukul 08.00 WIB,. Dalam visitasi ini dimulai dari sesi penyusunan Borang. Setelah itu sesi tanya jawab dengan dosen-dosen pengajar dari Prodi Konstruksi Gedung, sesi tanya jawab oleh Alumni, mahasiswa Prodi Konstruksi Gedung dan User (dari Perusahaan), sesi mengunjungi Laboratorium dan Bengkel Jurusan Teknik Sipil, dan Terakhir penutupan yang dihadiri oleh Direktur dan jajaran pejabat Politeknik Negeri Semarang.
Semoga Program Studi Konstruksi Gedung Akreditasi dapat meningkat menjadi A. Ujar Kaprodi Konstruksi Gedung Triwardaya, S.T., M.T.