Majalah Bangun Rekaprima Volume 6 Nomor 01 April 2020 Telah Terbit Online dan Cetak

Jurnal terakreditasi Bangun Rekaprima  merupakan salah satu Jurnal Politeknik Negeri Semarang yang terakreditasi Sinta, yaitu Sinta 5. Bangun Rekaprima adalah majalah Ilmiah Pengembangan Rekayasa, Sosial dan Humanoria sebagai wadah informasi yang memuat artikel tentang berbagai bidang ilmu yang berupa hasil penelitian, kajian pustaka, review buku, review jurnal, pengetahuan ilmiah populer, hasil terjemahan, dan naskah lain yang terkait. Jurnal Bangun Rekaprima E-ISSN 2541-3899 | P-ISSN 2443-2709 | DOI 10.32497/bangun_rekaprima.

Puji syukur disampaikan kepada Allah SWT, karena atas segala berkat dan rahmat-Nya, Majalah Bangun Rekaprima edisi kali dapat diterbitkan .

Tanpa terasa Majalah Bangun Rekaprima telah memasuki volume ke 6 (enam), yang berarti bahwa majalah ini telah memasuki tahun ke enam. Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya, karena edisi ini mengalami keterlambatan waktu penerbitannya, karena ada hal-hal yang tidak dapat kami hindarkan, yang disebabkan karena adanya pandemi virus corona Covid-19 yang hingga saat ini belum berakhir.

Pada kesempatan yang baik ini, kami menyampaika selamat kepada salah satu mitra bestari kami, yang pada beberapa waktu lalu telah dikukuhkan sebagai Guru Besar di Fakultas MIPA Universitas Negeri Semarang (UNNES) yaitu Bapak Prof. Dr. Putut Marwoto, M.S. Semoga menjadi berkah untuk semuanya.

Kami masih sangat mengharapkan artikel-artikel dari anda sekalian, serta kritik, sumbang saran, pendapat dan masukan yang bersifat membangun.

Majalah Jurnal Ilmiah Bangun Rekaprima dapat diunduh klik disini Bangun Rekaprima

Alamat Redaksi : BANGUN REKAPRIMA Majalah Ilmiah Teknik Sipil Polines
Jl. Prof. Soedarto, SH Tembalang Semarang Kotak Pos 6199/SMS 50275
Telp. (024) 7473417, 7499525 (hunting) Fax. (024) 7472396
Email : brmi.tekniksipil@yahoo.co.id / bangunrekaprima@polines.ac.id / fajarjatinugroho@gmail.com