CAD Building Competition Civil Expo 2019
CAD Building Competition adalah salah satu kategori perlombaan dalam Civil Expo 2019. Mengambil tema “Explore Your Talents, Show Your Ability, Be a Credible Civil Engineer” kompetisi ini mencari untuk menemukan lulusan baru dengan pengalaman dan keterampilan yang ditunjukkan. Pertajam keterampilan Anda, pamerkan bakat Anda, dan bangun resume Anda dengan pengalaman kompetisi.
Kompetisi menggambar menggunakan perangkat lunak tingkat SMA/ SMK se-Indonesia yang meliputi penggambaran gambar kerja bangunan. Diikuti dua puluh lima (25) Peserta adalah Siswa - siswi SMA/ SMK negeri maupun swasta di seluruh Indonesi yang diselenggarakan pada hari Sabtu, Tanggal 9 Maret 2019.
Persyaratan perlombaan antara lain: Peserta adalah Siswa - siswi SMA/ SMK negeri maupun swasta di seluruh Indonesia. Setiap sekolah hanya bisa mengirim perwakilan maksimal 2 (dua) tim, setiap tim terdiri dari 1 (satu) siswa dan 1 (satu) guru pendamping. Lomba bersifat individu dan Kuota peserta adalah 30 tim.
Hadiah yang disiapkan untuk pemenang adalah: Juara 1: (Rp. 3.000.000) + Trophy + Sertifikat , Juara 2: (Rp. 2.000.000) + Trophy + Sertifikat dan Juara 3: (Rp. 1.000.000) + Trophy + Sertifikat. bagi ketiga pemenang mendapat rekomendasikan diterima di jurusan teknik sipil Politeknik Negeri Semarang dengan syarat terlampir (memberikan fotocopy raport semester 1-5 dengan nilai rata-rata > 8.0).
Berdasarkan kriteria penilaian lomba, Tim juri memutuskan pemenang lomba sebagai berikut :
1. Architecture Kendal (SMK N 2 kendal) atas nama C. Asettosayenudin Alkamil
2. Civsmeksa (SMK N 1 Nganjuk) atas nama Ali Famalil Faddli
3. Excellent 1 (SMK N 2 kebumen) atas nama Fegi Al Qhoeri
Kenapa harus CAD ? Untuk ranah saat ini, banyak perusahaan yang mencari tenaga ahli pada bidang Cad, terutama untuk yang berhubungan dengan Teknik Sipil. Ujar Drs. Suroso, M.Sc. selaku Pembina Himpunan Mahasiswa Sipil Polines selaku panitia pelaksana perlombaan.