MEMPERINGATI HARI RAYA IDHUL ADHA 1438 H DI TLOGOSARI KULON

Tiap tahun umat Islam merayakan hari raya yg seringkali dimaksud dengan Lebaran di Indonesia. berlebaran atau berhari raya di Indonesia cukup unik serta benar-benar meriah. Merayakan hari raya Islam di Indonesia benar-benar meriah, bahkan juga lebih meriah dibanding di negara Islam manapun. Adat serta kebudayaan dan agama berhimpun jadi satu jadi terwujud keselarasan serta kekhasan yg benar-benar riil.

Idul Adha merupakan salah satu hari besar umat Islam di seluruh dunia. Tidak hanya di Indonesia, umat Islam di seluruh dunia pun, merayakannya dengan penuh sukacita. Setelah pelaksanaan salat Idul Adha, pada umumnya umat Islam langsung melanjutkan aktivitasnya dengan berkurban hewan, dan membagikan dagingnya ke masyarakat yang kurang mampu.

Hari raya Idul Adha atau biasa disebut hari Kurban karena identik dengan penyembelihan hewan kurban dirayakan umat Islam setiap tanggal 10 bulan Dzulhijjah. Dalam kalender masehi, perayaan Idul Adha tahun ini diperingati pada hari Jumat tanggal 1 September 2017.

Dalam rangka memperingati hari raya Idul Adha, warga di lingkungan Jalan Galar, RW.016 Kelurahan Tlogosari Kulon, Kecamatan Pedurungan, Semarang menyelenggarakan Salat Idul Adha 1438 H yang diselenggarakan di halaman Masjid At Taqwa Galar, Jumat (1/9), tepat pukul 06.15 WIB. Bertindak selaku Imam dan khotib adalah Ustad Wahyudi.

Setelah pelaksanaan salat, Ustad Wahyudi menyampaikan kutbah tentang tema Sejarah Awal Mula Hari Raya Idul Adha. Acara penyembelihan hewan qurban dilakukan keesokan harinya (2/9) dikarenakan pada tanggal (1/9) difokuskan untuk melaksanakan ibadah Salat Jum'at.

Dari data hewan yang akan dikurbankan dari warga wilayah Galar, Alhamdulillah mendapat 13 ekor Sapi dan 25 ekor kambing. Prosesi penyembelihan berjalan dengan lancar.